Sabtu, 27 Februari 2016

Kegiatan Perdana Pokwantaka

Lama dinanti akhirnya Kelompok Wanita Kerajinan Tangan Forwaka (Pokwantaka) mulai melakukan pertemuan perdananya di rumah Ketua  pada hari Minggu (28/02/2016) bertempat di RT.15 Mamburungan.

Jumat, 19 Februari 2016

Selamatkan Warga Karungan Dari Ancaman Narkoba

GENERASI KARUNGAN
"Selamatkan Warga Karungan Dari Ancaman Narkoba"
Rencananya Cover buku ini akan memuat tanggapan warga Forwaka mengenai bahaya narkoba.
Caranya, tulis nama lengkap, tanggal lahir dan tempat tinggal (misal: Gardu, Lappah atau Lapangan) kemudian beri tanggapan mengenai seperti apa bahaya narkoba dan apa harapan saudara/i ke depannya

Cover Buku Sejarah Karungan

Forum Warga Karungan (Forwaka) sedang berupaya untuk menyusun buku tentang Sejarah Karungan "Perintis Karungan Era 70an" yang direncanakan rampung tahun 2016.

Rabu, 17 Februari 2016

Termasuk Warga Terlama Karungan

Sederet nama-nama warga karungan yang bermukim dan bercocok tanam di karungan sebelum tahun 1980. Nama-nama ini masih bertambah berdasarkan informasi yang masuk ke admin Blog Forwaka:

GRUP BONE-BONE

Bpk H. Hasan (Alm)
Ibu Yuliana/Indo Jannah (nenek ancu)
Ibu Indo Muddik
Ibu Tanta Bina
Bpk Siring/Ambe Culuk (sulfia)
Bpk Supardi/Supa
Bpk Talib


GRUP LAPPAH
Bpk Muda (Ambe Muna)
Bpk (Ambe Ruslim)
Ibu (Indo Ansar)
Bpk (Ambe Kasman)
Bpk (Ambe Tabbi)

GRUP GARDU
Bpk Aris (Ambe Anto)

GRUP MATARIN
Bpk H. Nuri.
Ibu Nenek Wulan (Indo Habusan)
Bpk Arsyad Kacuk (Kakeknya Isran)
Bpk Markis (Ambe Donni)
Bpk H. Baduri "Alm"
Ibu Hj. Suhara "Almh"

GRUP ANGIN-ANGIN
Bpk Suhardi (Ambe Kadi)
Ibu Hadayyah (Indo Suharman)
Bpk Sattu (Ambe Mardiah)
Ibu Dawang (Mamak Misi)
Bpk Raganni
Bpk Ambe Hisma
Bpk Ambe Harni
Bpk Nurhan
Bpk Om Mantung
-------------------------------------
Nama: Dawang (Mamak Misi)
Tiba di Karungan tahun 1976

Terungkap, Warga di Karungan Sudah Puluhan Tahun Bermukim


Berdasarkan peta dan fakta dilapangan dalam penetapan Rencana Tata Ruang Wilayah (RTRW), Terdapat beberapa permasalahan, salah satunya pada sejumlah lokasi yang ditetapkan sebagai hutan kota, ada kawasan yang telah dikuasai masyarakat hingga berpuluh tahun lamanya. Penguasaan lahan itu baik untuk perkebunan maupun perumahan/permukiman (tumpang tindih status lahan).

Minggu, 14 Februari 2016

Rahmin Jabat Ketua Pokwantaka

Sehubungan dengan banyaknya peminat kegiatan membuat kerajinan tangan, inisiator forwaka membentuk bidang kerja yang diberi nama Kelompok Wanita Kerajinan Tangan Forwaka atau disingkat Pokwantaka.

Pokwantaka yang sementara beranggotakan 9 orang diketuai oleh Rahmin, Sekretaris Muhaini dan Bendaha Mardia. Nantinya Pokwantaka akan rutin melakukan kegiatan sharing ilmu yang diinisiasi ketuanya, Rahmin Arsyad Bahro.

Berikut Struktur Bidang Kerja Pokwantaka:

Ketua: Rahmin Arsyad Barho
Sekertaris: Aini Muhaini
Bendahara: Mardia Thunnisa

Anggota:
1. Darna
2. Rosita Sita
3. Faizun Nur
4. Rahma Fierna
5. Ain hasnia
6. Asti Pramayana Aurellia
7. Fitrah Amalia
8. Tika Tabassum
9. Rusmianty

Tarakan, 14 Februari 2016

Sabtu, 13 Februari 2016

Forwaka Bentuk Kelompok Wanita

Sehubungan dengan adanya bantuan-bantuan yang digelontorkan Pemerintah ke daerah melalui kelompok-kelompok, Forwaka sedang berupaya membentuk kelompok khususnya kelompok wanita.

Belakangan Forwaka sedang mengupayakan untuk membentuk dua kelompok wanita yakni Kelompok Wanita Tani Forwaka (Pokwanika) dan Kelompok Wanita Kerajinan Tangan Forwaka (Pokwantaka).

Sementara, kedua kelompok, Pokwanika dan Pokwantaka sedang menyusun struktur organisasi yang kemudian akan didaftarkan ke Dinas terkait agar bisa sinergi dengan program yang telah dibuat oleh Pemerintah.